Kendari, Sultrademo.co – Pemerintah pusat menegaskan komitmennya untuk mempercepat pemerataan listrik hingga ke pelosok negeri. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang juga Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, memastikan sebanyak 50 desa di Sulawesi Tenggara yang belum teraliri listrik akan segera menikmati penerangan maksimal sebelum tahun 2027 berakhir.
Janji tersebut disampaikan Bahlil saat membuka Musyawarah Daerah (Musda) XI Partai Golkar Sulawesi Tenggara di salah satu hotel di Kendari, Minggu (2/11/2025).
Dalam kesempatan itu, ia juga menegaskan akan menindak tegas 96 perusahaan tambang pemegang IUP yang belum memenuhi kewajibannya kepada daerah.
“Pak Gubernur bawa datanya, saya selesaikan dua bulan. Tiga triliun itu harus kita kembalikan ke daerah agar bisa dipakai membangun seluruh kabupaten/kota di Sultra,” tegas Bahlil, disambut tepuk tangan peserta Musda.
Acara pembukaan Musda turut dihadiri Wali Kota Kendari, dr. Hj. Siska Karina Imran, SKM, yang mendapat sambutan hangat dari Bahlil. Bahkan, dalam suasana penuh keakraban, Menteri ESDM itu sempat menawarkan Wali Kota Kendari untuk bergabung dengan Partai Golkar.
Bahlil juga memberikan apresiasi kepada Ketua DPD Partai Golkar Sultra, Heri Asiku, atas keberhasilannya mengantarkan partai beringin memenangkan tujuh kepala daerah pada pilkada serta menambah kursi di DPRD.
“Ini bukti bahwa Golkar tetap menjadi kekuatan besar di Sulawesi Tenggara. Ke depan, kita akan terus memperkuat konsolidasi hingga ke tingkat kabupaten dan melakukan rekrutmen anggota secara masif,” ujarnya.
Laporan : Hani
Editor : UL







