Jum’at, 7 April 2017
Kendari, (SultraDemoNews)- Divre Bulog Sulawesi Tenggara (Sultra) memastikan jika ketahanan beras dan gula aman hingga Hari Raya Idul Fitri. Demikian diungkapkan Kadivre Bulog Sultra, La Ode Ami Jaya.
“Stok beras kita saat ini yakni sebanyak 13 ribu ton dan jumlah tersebut dipastikan bisa bertahan sampai lebaran,” terangnya saat ditemui di ruang kerjanya, Jum’at (7/4/2017).
Selain memastikan stok beras yang aman, Ami juga memastikan gula bisa untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga hari raya.
Pihaknya juga akan mengupayakan untuk menjaga stok bawang dan cabai. Untuk menjaga kenaikan harga yang biasanya melonjak saat bulan ramadhan dan hari raya, bulog akan intens melakukan operasi pasar.
“Untuk menjaga stabilitas harga di pasar, kita intens melakukan operasi pasar, jika ada kenaikan sedikit langsung operasi pasar agar tidak ada yang bermain bagi pedagang yang nakal,” tegasnya.
Reporter : Sha