PB HMI Lantik Pengurus Baru HMI Cabang Kendari

Selasa, 25 April 2017

Kendari, (SultraDemoNews)- Pelantikan HMI cabang kendari dihadiri langsung oleh Gubernur Sultra Pengurus Besar (PB) HMI yang diwakili Kabid PAO Hary Aswar, Ketua KAHMI Sultra, Ketua Harian KAHMI Kota Kendari, dan Ketua Badan Koordinasi (Badko) HMI Cabang kendari serta beberapa organisasi cipayung yang dilaksanakan di kantor Graha Pena kendari pos yang berlangsung sekira pukul 20.30 WITA, selasa (25/4/2017).

Bacaan Lainnya

Pelantikan pengurus HMI cabang kendari, pada kesempatan ini mengangkat tema yakni Rekonsiliasi Internal HMI Cabang kendari, Mempertegas Khitah Perjuangan Sebagai Ikhtiar Kader Dalam Mewujudkan Masyarakat Adil Makmur dan Beradab.

Dalam sambutannya ketua HMI terpilih Arsadam Moita berjanji akan mengemban segala amanah besar HMI yang sudah diamanahkan kepadanya.

” HMI sebagai organisasi sangat berperan penting dalam kanca perpolitikan, ekonomi dan hal lain dalam setiap dinamika yang terjadi di Sultra ini, jadi kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkannya ” ungkapnya.

“Tidak ada perbedaan dalam HMI sehingga tidak ada sekat, semua sama kader umat kader bangsa” Sambungnya.

Ketua bidang PAO PB HMI Hari Aswar berpesan untuk mencabut semua komisariat yang dikarateker oleh ex. pengurus sebelumnya, selain itu juga berpesan untuk membenahi segala permasalahan yang ada di internal HMI dan tidak mencampur adukan antra politik internal dengan urusan lain.

Di masa kepengurusan ini ketua HMI juga berjanji akan melakukan pembenahan internal sehingga bisa membawa warna dan cerita pada masa depan nanti.

Reporter : Hasrul Tamrin

*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait