Polda Sultra Imbau Masyarakat Untuk Tidak Menshare Foto atau Video Terkait Terorisme

Kendari, (SultraDemoNews) – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara  meningkatkan kewaspadaan dan keamanan terkait kasus terorisme. Polda Sultra juga meminta kepada masyarakat Sultra tetap tenang serta melakukan aktivitas seperti biasa.

Kabid Humas Polda Sultra, Herry Golden Hardt mengatakan khususnya kepada masyarakat sultra agar tidak menshare foto atau video streaming yang terkait kegiatan yang dilakukan oleh terorisme. Menurutnya dengan melakukan share tanpa disadari bahwa kita sama saja mempromosikan keberhasilan pelaku teror.

Bacaan Lainnya

“Saya memohon kepada seluruh masyarakat tolong jangan kita share foto kejadian, itu sama saja kita membantu penyebaran daripada keberhasilan tindakan mereka dalam melakukan tindakan terorisme,” jelasnya Senin (14/05/2018).

Lanjut, dari polda sultra beserta jajarannya telah melakukan mapping di wilayah masing-masing untuk kegiatan-kegiatan keagamaan baik ditempat ibadah agar diberikan keamanan.

“Kita selalu mengupdate dengan melakukan analisis terhadap situasi yang berkembang,” tutupnya.

Reporter: Aryani fitriana

*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait