UNBK, SMAN 9 Kendari Sempat Terkendala
Senin, 10 April 2017
Kendari, (SultraDemoNews)- Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) baik itu ujian secara manual maupun Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMA digelar serentak, Senin (10/4/2017).
SMAN 9 Kendari menjadi salah satu penyelenggara UNBK tahun ini. Dimana pada pengalamannya pertama kali ini, SMAN 9 Kendari sempat mengalami kendala. Demikian dikatakan Kepala Sekolah SMAN 9 Kendari, Nengah Negara.
“Pada sesi pertama ada tiga komputer yang sempat bermasalah, tapi sudah aman karena kami menyiapkan cadangan, jadi langsung diganti,” terangnya.
Jumlah siswa di SMAN 9 Kendari yang menjadi peserta ujian yakni sebanyak 319 siswa, hanya saja satu orang tidak ikut. “Hanya satu orang yang tidak ikut karena kabarnya sudah pindah di sekolah lain,” ujarnya.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sultra, Damsid yang juga memantau di SMAN 9 Kendari mengatakan bahwa sejauh ini belum ada kendala.
“Belum ada kendala, masih berjalan lancar, hanya di SMAN 9 Kendari yang sempat terkendala tapi sudah aman,” katanya.
Reporter : Sha