KPU Konsel Tetapkan Irham Kalenggo-Wahyu Ade Pratama sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Konawe Selatan, Sultrademo.co Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe Selatan menggelar rapat pleno terbuka untuk menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih dalam Pilkada 2024.

Acara berlangsung di Apolu Valley pada Kamis (6/2/2025) dan dipimpin langsung oleh Ketua KPU Konsel, Eko Hasmawan Baso, bersama jajaran komisioner lainnya.

Bacaan Lainnya

Rapat pleno tersebut turut dihadiri oleh Wakil Ketua I DPRD Konsel Ronald Rante Alang, Sekretaris KPU Konsel Aila Muin, Bawaslu, unsur Forkopimda, serta perwakilan partai pengusung dan simpatisan pasangan calon terpilih.

Kepala Dinas Kesbangpol Taufiq Amin Lar dan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Irsan Halim Mangidi juga hadir dalam acara tersebut.

Ketua KPU Konsel, Eko Hasmawan Baso, menegaskan bahwa rapat pleno ini merupakan tahapan akhir dari proses Pilkada Kabupaten Konawe Selatan 2024. “Rapat pleno ini menjadi puncak dari seluruh rangkaian tahapan Pilkada Konsel 2024,” ujar Eko dalam sambutannya.

Dalam pleno tersebut, Eko membacakan Berita Acara (BA) dan Surat Keputusan (SK) KPU Konsel yang menetapkan pasangan calon nomor urut 3, Irham Kalenggo dan Wahyu Ade Pratama Imran, sebagai bupati dan wakil bupati terpilih untuk periode 2025-2030. Pasangan ini meraih kemenangan dengan memperoleh 64.067 suara atau 35,04 persen dari total suara sah sebanyak 182.793.

Irham Kalenggo dan Wahyu Ade Pratama Imran mengungguli tiga pasangan calon lainnya, yakni Adi Jaya Putra-James Adam Mokke (51.222 suara), Muh Radhan Algindo Nur Alam-Rasyid (56.632 suara), serta Herman Pambahako-Herianto (10.872 suara).

Ketua Tim Pemenangan Irham Kalenggo-Wahyu Ade Pratama Imran, Jabalnur, menyampaikan permohonan maaf karena pasangan calon terpilih berhalangan hadir dalam pleno tersebut.

Namun, mereka mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah, Forkopimda, penyelenggara Pilkada, serta seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dalam pemilihan.

“Terpilihnya Irham Kalenggo dan Wahyu Ade Pratama Imran merupakan amanah besar. Mereka berkomitmen untuk mengabdikan diri demi kemajuan Kabupaten Konawe Selatan dengan menjalin sinergi bersama seluruh pemangku kepentingan,” ujar Jabalnur.

Ia juga mengingatkan masyarakat agar tidak terpengaruh oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan bupati dan wakil bupati terpilih untuk kepentingan tertentu. “Kami meminta kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada terhadap oknum-oknum yang mengatasnamakan Irham-Wahyu dalam bentuk permintaan apa pun,” katanya.

Dengan ditetapkannya pasangan calon terpilih, tahapan Pilkada di Konawe Selatan secara resmi telah tuntas. Selanjutnya, Irham Kalenggo dan Wahyu Ade Pratama Imran akan bersiap menjalankan roda pemerintahan dan merealisasikan program yang telah mereka janjikan kepada masyarakat.

*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Penulis: Jumardin Engga
Editor: Muhammad Sulhijah

Pos terkait