Kendari, Sultrademo.co– Semenjak memilih menjadi ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gelora besutan Anis Mata dan Fahri Hamza yang tak lain adalah mantan petinggi Partai Keadilan Sejahterah (PKS), Ahmad Baso nampaknya kian optimis dan terus bersemangat membangun silaturahim dengan masyarakat Konsel.
Niatnya maju sebagai Calon Bupati Konsel jalur independen tak bisa dibendung lagi, bahkan Mantan Ketua Tamalaki Sultra itu mengaku tidak akan ada deal-deal politik untuk mundur.
Apalagi lanjut Ketua Laskar Anoa Sultra itu, Fahri Hamza dan Anis Mata bakal turun gunung memenangkan dia.
Baik ketokohan kedua politisi nasional itu, maupun hal lain akan dikerahkan, demikian juga struktur partai yang sudah terbentuk.
“Kami sudah teleponan, dan saya sudah dipanggil menghadap, insya Allah dalam waktu dekat akan ke Jakarta bertemu mereka. Intinya saya maju terus pantang mundur, jauh sebelum saya kibarkan baliho lebih dari tiga ratus lembar yang tersebar, dan jauh sebelum saya kenal Partai Gelora sebagai Partai Baru, saya sudah matangkan bahwa Ahmad Baso siap segala siap untuk Konsel, apalagi ini bertambah kekuatan,”akuhnya.
Calon bupati menjadi targetnya, meski pada akhirnya akan berubah entah masih tetap sebagai calon bupati maupun wakil.
“Tapi yang pasti tidak mundur, saya realistis disini, seperti apa tingkat penerimaan masyarakat, sebagai calon bupati atau wakil,” tutupnya.
Laporan : AK