Stafnya Positif Covid-19, KPU Sultra Terapkan WFH-WFO

Ketua KPU Sultra, DR. La Ode Abdul Natsir (Foto: Istimewa)

Kendari, sultrademo.co – Demi mencegah penyebaran Covid-19, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar rapid test secara berkala. Hasilnya pada rapid test yang digelar pada 11 September lalu, sebanyak 5 orang dinyatakan reaktif.

Ketua KPU Sultra, DR. La Ode Abdul Natsir mengungkapkan usai ada stafnya yang dinyatakan reaktif, pihaknya bekerjasama dengan dinas kesehatan segera menggelar swab test  kepada yang reaktif rapid test.

Bacaan Lainnya
 
 
 

“Dari 5 orang yang di swab, 2 orang dinyatakan positif, sedangkan 3 orang negatif” ungkapnya saat dihubungi via telepon, Selasa (29/9/2020).

Dua staf yang dinyatakan positif kemudian menjalani isolasi di Badan Diklat Provinsi Sultra yang memang kini diperuntukan sebagai salah satu lokasi isolasi pasien Covid-19 di Kota Kendari.

“Alhamdulillah tadi malam (28/9-red) salah satu yang positif sudah dinyatakan sembuh dan dipulangkan. Sedang yang satu orang masih diisolasi namun kondisinya juga terus membaik” terangnya.

Meski demikian Ia mengungkapkan staf yang reaktif maupun yang telah dinyatakan sembuh tetap menjalani isolasi mandiri di rumah sesuai protokol kesehatan.

“Kita juga mengambil langkah, kita perintahkan sejak tanggal 11 (September 2020-red) yang dinyatakan reaktif untuk tidak masuk kantor” tambahnya.

Sebagai langkah pencegahan penyebaran Covid-19 Abdul Natsir menjelaskan, KPU Sultra senantiasa menerapkan protokol kesehatan maupun penyemprotan disinfektan di seluruh area kantor termasuk pengadaan APD. Pihaknya juga menerapkan sistem kerja shift WFO (Work Form Office) dan WFH (Work From Home) dengan hanya membolehkan 50 persen saja stafnya yang masuk kantor, sisanya tetap bekerja dari rumah.

“Tanggal 7 Oktober juga akan dilakukan rapid test berikutnya kepada seluruh pimpinan dan staf. Ini memang kita lakukan secara berkala” jelas Abdul Natsir.

Ia juga menjelaskan aktivitas di Kantor KPU Sultra hingga kini tetap berjalan normal. “Sejauh ini alhamdulillah kita masih melakukan tugas seperti biasa” pungkasnya. (alan)

 
*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait