Tahun ini, BEI Sultra Bakal Tambah Galeri Investasi

 

Kendari, Sultrademo.co – Bursa Efek Indonesia (BEI) Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal menambah dua galeri investasi baru di tahun 2020 ini.

Bacaan Lainnya
 
 
 

Pembangunan galeri investasi tersebut diharapkan dapat mendongkrak jumlah para investor di Sultra, khususnya para investor milenial yang mencakup hingga 50 persen dari jumlah total investor di Sultra.

Pelaksana Harian (PH) Kepala BEI Sultra, Ricky mengatakan, saat ini sudah ada tujuh galeri investasi yang telah didirikan di beberapa kampus dan telah bekerja sama dengan BEI.

“Dimana didirikannya belum bisa saya umumkan, namun nanti jika sudah positif akan segera kami umumkan,” ujarnya saat diwawancarai. Sabtu, (22/02/2020).

Disebutkan, tujuh galeri investasi yang sudah ada di Sultra yaitu:
1. Galeri Investasi Universitas Halu Oleo
2. Galeri Investasi Syariah STIE 66 Kendari
3. Galeri Investasi Syariah IAIN Kendari
4. Galeri Investasi Syariah Universitas Muhamadiyah Kendari
5. Galeri Investasi Dayanu Ikhsanuddin
6. Galeri Investasi Syariah Muhamadiyah Buton
7. Galeri Investasi Universitas Sulawesi Tenggara

Selain menargetkan 2 galeri investasi baru, BEI Sultra juga menargetkan pertumbuhan investor pasar modal di 2020 sebanyak 3000 investor dengan menjalankan berbagai macam program kegiatan, sosialisasi dan edukasi terkait pasar modal.

Laporan : Ilfa
Editor : AK

 
*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait