Kasus Positif Covid-19 di Sultra Bertambah 5 orang, Kasus sembuh Capai 69,75 Persen

Kendari, Sultrademo.co – Tim gugus tugas Corona virus desease 2019 ( Covid -19 ) provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali melaporkan Update per 16 Juni 2020.

Juru bicara dr. La Ode Rabiul Awal, mengatakan, ada penambahan lima kasus baru, sehingga total kasus konfirmasi kita menjadi 291 orang.

Bacaan Lainnya
 
 
 

“Selain itu, ada penambahan 4 kasus sembuh sehingga, total sembuh kita menjadi 203 orang atau 69, 75 persen,”paparnya.

Kasus meninggal tetap lima orang tidak ada penambahan 1,17 persen.

“Yang menjalani perawatan isolasi atau karantina 83 orang atau 28,52 persen,”ungkap Rabiul Awal saat Konferensi Pers di posko Gugus tugas Covid-19, (16/6/2020)

Rabiul Awal mengatakan, untuk rincian kasus baru, kabupaten buton 1 orang, kota Baubau 2 orang, Kabupaten Buton tengah 1 orang, Kabupaten Kolaka Utara 1 orang.

“Kelima pasien baru ini, Kluster atau cara penularannya belum diketahui atau tidak jelas,”jelasnya.

Sementara, kasus sembuh terdiri kabupaten kolaka utara 3 orang kabupaten kalaka timur 1 orang.

 

 
*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait