Upaya Pencegahan Covid-19, Sulkarnain Ingatkan Penggunaan Anggaran Diperhatikan Agar Tepat Sasaran

Kendari.Sultrademo.co – Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir meminta, pada OPDnya tetap memperhatikan pertanggung jawaban penggunaan anggaran dalam menjalankan tugas memutus mata rantai penyebaran COVID 19 dalam rapat koordinasi yang diikuti sejumlah OPD terkait penanganan wabah Covid-19 di Kota Kendari, Jumat (27/3/2020), di rujab wali kota.

Untuk mencegah dan memutus matarantai penyebaran Covid-19 Dinas Perhubungan Kota Kendari diberi tugas melakukan penyemprotan disinfektan di 9 titik di Kota Kendari diantaranya, di Puwatu, Baruga, Ranometo, Pelabuhan Wawonii dan Pantai Nambo.

Bacaan Lainnya

Dalam rapat, walikota mengatakan, mencegah penyebaran Covid-19 saat ini sangat penting agar Kota Kendari terbebas dari virus mematikan itu, namun penggunaan anggaran dan pertanggung jawabannya tetap diperhatikan, agar tidak menimbulkan masalah nantinya.

“Saya minta teman-teman bertanya tentang pertanggung jawaban ini, kepada Inspektorat dan BPKAD. Jangan nanti tersesat baru bertanya,” harap Walikota.

Selain itu, Sulkarnain menginstruksikan pada BPKAD dan Inspektorat untuk mengawal pertanggung jawaban OPD yang bekerja di masa darurat ini.

Kedepannya, Wali Kota Kendari meminta tim anggaran Pemkot Kendari mencarikan pos-pos anggaran yang bisa digunakan dalam situasi darurat seperti saat ini, utamanya untuk kebutuhan Satgas Covid-19.

“saya berharap dimasa darurat ini, satgas covid-19 bekerja sesuai tugasnya masing-masing dan BPBD sebagai koordinatornya,” tutupnya.

*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait