Pemenang Duta PBB HeForShe Jadi Pemateri Seminar Anak Muda Memilih

Kendari, (SultraDemoNews)- Pemenang Duta Indonesia di Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) HeForShe, Lupita Ardhyaningrum, jadi pemateri di seminar Anak Muda Memilih yang digelar oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Haluoleo (UHO) Kendari, Sabtu (9/12/2017).

Dalam materi yang dibawakan di Aula Bahteramas Kantor Gubernur Sultra, Lupita Ardhyaningrum atau akrabnya di panggil lulu ini berhasil menarik perhatian audiens yang tidak lain adalah mahasiswa. Dia memberikan berbagai inovasi pada pemuda untuk terus  memiliki semangat juang berkaraya dan mengembangkan kemampuan, baik itu untuk diri sendiri maupun untuk masyarakat luas atau negara.

Bacaan Lainnya

Karena prestasi yang diraih Lulu dalam memenangkan Duta Indonesia HeForShe di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), ia berhasil mengharumkan nama daerah Sultra dan juga negara, serta mampu memberikan motivasi kepada masyarakat luas, khusunya anak muda, bahwasannya anak muda benar-benar memiliki peran penting dalam perubahan bangsa dengan prestasi dan sikap kritis terhadap suatu daerah.

Dikatakan lulu, idealnya anak muda harus kritis dan jangan apatis, selalu peduli dan turut ikut serta berpartisipasi dalam pemilihan kepala daerah karena itu sangat mempengaruhi masa depan. Siapapun pemimpin yang dipilih, akan berpengaruh pada program-program anak muda ke depan.

“Memilih pemimpin itu yang mendukung generasi muda dan perhatian terhadap teknologi informasi juga sangat penting. Amanah serta sopan santun,” tukasnya, Sabtu (9/12/2017). (Uci Lestari)

*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait