Kendari,SultraDemoNews – Setelah beberapa pekan lalu mengirim bantuan bahan pangan, Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (PEKAT IB) Sultra bersama Dewan Pimpinan Daerah Jurnalis Online Indonesia (DPD JOIN) Kota Kendari kembali mengirimkan bantuan untuk korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) menggunakan pesawat Hercules milik TNI AU, Rabu (17/10/2018).
Bantuan kali ini berupa pakayan yang dikumpulkan dari warga Kecamatan Ranomeeto, Kab. Konsel dan Kota Kendari.
“Ini bentuk kepedulian dengan saudara kami korban gempa dan tsunami Kota Palu dan sekitarnya pada tanggal 28 September 2018. Semoga bantuan pakaian yang berhasil kami kumpulkan bermanfaat di sana,” ucap Wakil Ketua DPD JOIN Kota Kendari, Ardi usai menyerahkan bantuan melalui relawan Amcalas.
Hal senada juga diungkapkan Novar selaku Ketua Pemuda PEKAT IB, menurutnya meski sudah banyak bantuan disana, tidak berarti pasokan kebutuhan pokok, baik makanan maupun pakayan sudah cukup, sebab makan bukan hanya sekali dan berpakayan tidak hanya sekali.
“Mereka masih sangat butuh bantuan, kita harus terus meringankan beban korban gempa dan tsunami sampai akhirnya keadaan normal. Untuk saat ini bantuan yang baru terkumpul yakni pakaian bekas. Semoga kedepannya ada bantuan lagi yang berhasil dihimpun, segera kami kirim lagi,” ungkap Ketua Pemuda DPP PEKAT IB Novar.
Laporan Aryani fitriana