Pembangunan Masjid Al-Muhajirin Kecamatan Kambu Dimulai, Pj Wali Kota Beri Bantuan 100 Sak Semen

Ketgam : Letakan baru pertama oleh Pj Wali Kota sebagian simbol dimulainya pembangunan masjid Al-Muhajirin di Kecamatan Kambu

Kendari, Sultrademo.co – Pj Wali Kota Kendari, Muhammad Yusup meletakkan batu pertama sebagai tanda dimulainya rehabilitasi atau pembangunan kembali Masjid Al-Muhajirin yang terletak di Perumahan Kendari Permai, Kecamatan Kambu, pada Jumat, (23/8/2024).

Sebelum dilaksanakannya peletakan baru pertama tersebut, Yusup menekankan bahwa membangun masjid adalah salah satu bentuk investasi jariyah yang sangat diincar oleh kaum muslimin karena imbalan yang dijanjikan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala sangat besar bagi mereka yang berkontribusi dalam pembangunan rumah ibadah.

Bacaan Lainnya

“Allah Subhanu wa Ta’ala telah menjanjikan imbalan hasil yang lebih besar bagi kaum muslimin dan muslimat yang berani menggelontorkan hartanya untuk membangun rumah Allah Subhanu wa Ta’ala,” ujarnya.

Lanjut kata Yusup, Kota Kendari, yang saat ini mengalami peningkatan jumlah penduduk hingga 6.540 jiwa berdasarkan proyeksi Badan Pusat Statistik, memerlukan tambahan fasilitas ibadah, termasuk masjid.

“Dengan jumlah penduduk yang peningkatannya sangat cepat ini akan berkolerasi dengan kebutuhan masyarakat dalam hal ini ketersediaan tempat-tempat ibadah salah satunya adalah masjid ini,” tambahnya.

Oleh karena itu, pembangunan kembali Masjid Al-Muhajirin dianggap penting untuk memenuhi kebutuhan spiritual masyarakat setempat.

Sebagai bentuk dukungan, Pj Wali Kota Kendari juga memberikan bantuan berupa 100 sak semen untuk membantu proses pembangunan masjid tersebut.

Sementara itu, Ketua Pengurus Masjid Al-Muhajirin, Andi Mamotto mengungkapkan, Masjid Al-Muhajirin pertama kali di bangun pada tahun 1993 dan telah menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi warga sekitar selama 30 tahun.

“Saat itu penduduk di kawasan ini sebanyak 30-40 KK, masjid ini telah berdiri selama 30 tahun tentunya telah menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi masyarakat sekitar,” katanya.

Namun, seiring berjalannya waktu, kondisi bangunan masjid mengalami penurunan kualitas, sehingga dipandang perlu untuk dilakukan rehabilitasi agar masjid ini dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dan aman bagi jamaah.

Pembangunan ulang Masjid Al-Muhajirin ditargetkan akan selesai dalam waktu 5 tahun.

Laporan : Hani
Editor : UL

 
 
*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait