Seleksi CAT Calon Anggota KPU Kolaka & Koltim Periode 2018-2023 Digelar Hari Ini

Kendari, (SultraDemoNews) – Seleksi Computer Assisted Test (CAT) Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kolaka dan Kolaka Timur Periode 2018-2023 digelar hari ini di Laboratorium Kedokteran Universitas Halu Oleo (UHO), Kendari (19/11/2018).

Sekretaris Tim Seleksi Calon Anggota KPU Kabupaten Kolaka dan Kolaka Timur, Krisni, mengungkapkan bahwa dalam Seleksi CAT ini, peserta seleksi diberikan waktu 90 menit untuk menyelesaikan soal.

Bacaan Lainnya
 
 
 
Sekretaris Timsel Calon Anggota KPU Kabupaten Kolaka dan Kolaka Timur Periode 2018-2023

Sesi satu yang dimulai Pukul 10.00 pagi tadi diikuti oleh 26 peserta calon Anggota KPU Kabupaten Kolaka, sedangkan seleksi CAT sesi dua akan diikuti oleh calon anggota KPU Kabupaten Kolaka Timur pada hari yang sama.

“Dari hasil tes CAT ini akan dirangking 20 besar yang lulus untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya” Ungkapnya ke Sultrademo.co.

 
*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait