Patroli PPKM, Polisi Temukan Mayat Pria Paruh Baya di Konda

Proses evakuasi mayat pria paruh baya

Kendari, Sultrademo.co – Seorang pria paruh baya ditemukan tewas di dalam rumahnya sendiri di Jalan 40 perbatasan antara Kecamatan Baruga dan Kecamatan Konda tepatnya di Desa Puosu Jaya Kabupaten Konawe Selatan (Konsel). Kamis, (22/7).

Kapolsek Baruga AKP Gusti Komang Sulastra membenarkan penemuan mayat pria paru bayah tersebut.

Bacaan Lainnya

“Iya benar,” katanya saat dikonfirmasi terkait kebenaran informasi yang beredar.

Jelas dia, menceritakan kronologisnya, pihaknya semula sedang patroli tentang PPKM, lalu ketua RT setempat menginformasikan kepada pihaknya adanya pengumuman penemuan mayat di dalam rumah.

“Dan akhirnya kami singgah dan benar di dalam rumah ditemukan mayat dan yang kebetulan di dalam rumah itu juga ada perempuan yang merupakan istrinya hanya sudah tua sudah uzur dan mereka takut melihat orang banyak dan informasinya ibu tersebut asam lambung akut jadi ada trauma untuk melihat orang banyak,” bebernya.

Saat ini, mayat tersebut telah dievakuasi guna penyelidikan lebih lanjut.

“Saat ini mayat sudah dievakuasi dan sekarang sudah di bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk kepentingan otopsi, untuk saat ini masih dicari keluarganya dan lain-lain karena yang berada di TKP tidak tahu siapa itu dan itu meninggalnya karena tua,” tutupnya.

Laporan : Lutfhi

*) Follow Kami di GOOGLE NEWS Untuk Mendapatkan Berita Terkini Lainnya
 

Konten sponsor pada widget dibawah ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Sultrademo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Pos terkait